Resep Keripik Singkong Balado Dan Renyah

Berikut ini adalah Resep Keripik Singkong Balado Dan Renyah yang akan kami berikan pada pembaca sekalian di postingan kali ini. Resep ini kami kumpulkan dari berbagai sumber dengan tujuan para pembaca tidak lagi perlu mencarinya di tempat lain, website ini di buat memang di peruntukan merangkum segala jenis resep makanan maupun resep kue yang ada, baik itu resep tradisional, resep oriental maupun resep internasional sekalipun. Resep Masak Dan Kue didirikan dengan tujuan memberikan informasi lengkap kepada para pembaca dan pencari aneka resep. Kumpulan aneka resep dari kami ini bebas untuk di baca maupun di ambil dengan harapan kami dapat memberikan bantuan kepada para pembaca yang budiman sekalian. Tanpa berpanjang lebar lagi silahkan untuk membaca dan mencatat Resep Keripik Singkong Balado Dan Renyah di bawah ini dan bila sobat pembaca tidak merasa keberatan membantu kami dengan mengklik salah satu tombol share di bawah ini demi untuk kelangsungan website Resep Masak Dan Kue terimakasih.
Sponsored Link
Resep Keripik Singkong Balado Dan Renyah


Resep Keripik Singkong Balado Dan Renyah
Bahan Keripik:
  • 1 kg singkong
Bahan bumbu keripik singkong :
  • 1 sendok makan kapur sirih
  • 300 ml air bersih matang
  • 5 sendok makan garam untuk rendaman
  • 5 siung bawang putih, dihaluskan sebagai campuran rendaman
  • 2 sendok makan gula pasir untuk bumbu
  • Minyak nabati untuk menggoreng
Bahan yang dihaluskan :
  • 8 butir bawang merah
  • 150 gram cabe merah keriting
  • 1,5 sendok teh garam

Cara Pengolahan Keripik Singkong Balado Dan Renyah

  1. Singkong di kupas lalu di cuci bersih, iris tipis menggunakan alat pengiris atau bisa pisau dapur, usahakan irisan sama tipis.
  2. Campurkan air bersih dengan air kapur sirih kemudian campurkan bawang putih dan garam yang sudah di haluskan aduk rata, rendam irisan singkong hingga 30 menit angkat dan tiriskan.
  3. Goreng irisan singkong hingga matang, angkat kemudian tiriskan hingga dingin dan tak berminyak.
  4. Selanjutnya panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus dan diaduk. kemudian tuangkan gula pasir dan aduk hingga rata. Setelah bumbu mengering atau kadar airnya habis atau berkurang, matikan api kemudian masukkan keripik singkong aduk rata, angkat, tiriskan sampai dingin, keripik sudah siap saji.
Cara Memilih Singkong Yang Baik
  1. Singkongnya masih segar tidak boleh lebih dari sehari setelah dicabut.
  2. Isinya berwarna putih tidak ada bercak warna ungu.
Cara Merendam Singkong
  1. Rendam singkong dengan air panas lalu campurkan soda kue 1 sendok teh per 1 liter air, diamkan air hingga dingin.
  2. Keringkan singkong yang sudah di rendam sampai benar-benar kering namun jangan langsung sinar matahari.

Cara Menggoreng Keripik Singkong Yang Renyah

  1. Goreng singkong dengan api besar ( perbandingan minyak dan singkong adalah 3:1 )
  2. Sediakan dua penggorengan, yang pertama dengan panas sedang untuk menggoreng setengah matang lalu yang kedua dengan panas maksimal untuk menggoreng sampai matang.
Cara Membuat Bumbu Balado
  1. Pedasnya bumbu balado bisa di sesuaikan selera atau bisa di dengan tambahan bumbu daun salam, cabe merah besar atau air asam jawa. Selain bumbu balado keripik singkong juga bisa dibuat dengan bumbu asin atau keju.
  2. Bila sudah di campur bumbu keripik singkong menjadi lembek, berarti bumbunya terlalu ber air ( belum kering saat ditumis ). Cara supaya renyah kembali bila sudah terlanjur keripik singkongnya harus dioven terlebih dahulu agar bisa renyah kembali dan siap disajikan.
Demikianlah postingan artikel resep kami kali ini semoga berguna dan bermanfaat bagi pembaca sekalian dan sampai jumpa lagi pada postingan resep selanjutnya, bila ada pertanyaan silahkan tinggalkan komentar di bawah!
Sponsored Link

Berkomentarlah Yang Baik Dan sopan